Resep Cara Membuat Mexican Coffee Bun


Mexican Coffee Bun 
a.k.a Roti Boy

Resep Cara Membuat Mexican Coffee Bun, Di Indonesia terdapat beberapa brand roti dengan topping khas aroma dan rasa kopi ini, yang paling terkenal dan familiar ditelinga saya ya Roti Boy. Adonan roti nya saya gunakan resep roti yang selalu saya pakai, klik juga ILMU PELET BIRAHI,  sementara untuk topping nya saya ambil dari blog nya  Kenneth Goh https://kwgls.wordpress.com/2013/09/04/you-stingy-old-man-you-ruin-my-mexican-coffee-bunspolo-buns-and-mexican-coffee-buns/
Berikut resepnya :

Adonan Roti
Bahan :

bahan :
250 gram terigu protein tinggi (cakra)
50 gram gula pasir
1/2 sachet ragi instant (5,5 gram)
1/2 sendok makan susu bubuk
2 butir kuning telur
125 cc susu cair
50 gr margarin


Adonan Topping 
Bahan :

100 gram butter, lelehkan
100 gram terigu 
80 gram gula bubuk
50 gram telur (1 butir)
2 sendok makan kopi instant yang dilarutkan dalam dua sendok makan air panas (saya pakai 1 sendok makan saja, ditambah 2 sendok makan luwak white coffee 3 in 1 supaya lebih wangi)

Bahan Isi :
Butter atau bahan lain sesuai selera
saya pakai keju oles padat yang dipotong-potong 

cara membuat :
1. campur semua bahan adonan roti, aduk rata, uleni sampai kalis dan tidak lengket lagi selama kurang lebih 15 menit.
2. diamkan selama 60 menit, tutup dengan plastik wrap atau serbet lembab
3. setelah mengembang, kempiskan adonan
timbang adonan masing-masing 50 gram

4. Bentuk bulat, beri isian, diamkan lagi selama 30 menit
5. Sementara menunggu, buat adonan topping. Campur semua bahan topping, kocok dengan mixer sebentar hingga tercampur rata, masukkan kedalam piping bag segitiga, simpan dikulkas hingga saat akan digunakan 

6. Setelah proofing roti selesai, semprotkan topping diatas roti secara melingkar hingga 3/4 ukuran roti
7. panggang dengan suhu 200 derajat celcius selama 20 menit hingga matang.


Untuk 10 buah












Tidak ada komentar:

Posting Komentar